Hampir semua wanita menjaga dan menomorsatukan penampilannya, hal itu dikarenakan penampilan dapat menambah tingkat percaya diri. Meskipun tidak suka berdandan, wanita akan merasa nyaman apabila penampilannya rapi dan tidak acak-acakan. Bisa dikatakan bahwa wanita yang seperti itu suka dengan hal-hal simpel dan tidak ingin ribet sendiri.
Kamu tetap bisa tampil stylish dan modis, meskipun kamu termasuk salah satu orang yang suka berpenampilan simpel. Apabila kamu biasanya senang menggunakan celana jeans, maka ganti saja dengan split skirt atau rok belah. Split skirt dengan motif kotak-kotak adalah jenis rok yang sedang menjadi tren pada saat ini. Kamu pun bisa memadukannya dengan beberapa item fashion yang lain.
3+ Item Fashion yang Perlu Disiapkan Untuk Penampilan Casual dan Kekinian
Kamu tetap bisa mempunyai penampilan hits dan kekinian pada saat ini dengan gaya yang simpel, terlihat effortlessly stylish, dan tidak berlebihan. Maka dari itu, kamu perlu menyiapkan berbagai item fashion sederhana seperti di bawah ini.
Kaos Putih
T-shirt memang biasa digunakan oleh orang-orang yang ingin mempunyai gaya simpel dan casual. Namun jangan salah, kamu masih bisa mempunyai gaya kekinian meskipun hanya memakai t-shirt. Warna yang sebaiknya kamu pilih adalah putih, bisa yang polos maupun bermotif. Sebaiknya jangan memilih ukuran kaos yang terlalu oversized dan ketat, karena yang terpenting adalah ukurannya pas.
Kaos yang pas di badan akan membuatmu nyaman, apalagi jika memang kamu pada dasarnya tidak suka dengan t-shirt yang terlalu press body. Ukuran yang pas tersebut pasti akan menjadi alternatif terbaik bagi kamu, sehingga selain mendapatkan kesan casual namun tetap kekinian kamu juga tetap mendapatkan kenyamanan.
Warna putih bisa kamu jadikan barang yang wajib ada di lemari, karena warna ini akan sangat cocok dipakai mix and match untuk mendapatkan berbagai macam gaya. Kamu pun dapat menggunakannya kapan saja, bahkan kaos putih akan sering digunakan. Kamu salah besar jika beranggapan kaos putih tidak akan berguna, kenyataannya malah sebaliknya.
Checked Split Skirt
Item fashion yang utama dan wajib disiapkan selanjutnya yaitu checked split skirt atau yang biasa disebut dengan rok motif kotak-kotak dengan belahan. Pada saat kamu memilih rok jenis ini, pilihlah yang modelnya high waist. Model high waist sendiri akan membuat lekuk tubuhmu pada bagian pinggang terlihat.
Masukkanlah kaos putih ke dalam rok, kemudian jika kamu perlu atau ingin menghiasi penampilan dengan ikat pinggang yang kekinian maka lakukanlah. Penampilanmu akan lebih bagus lagi apabila memilih rok yang sudah sekaligus dengan ikat pinggangnya. Kamu bisa memilih warna rok yang disukai dengan bebas, karena memakai atasan berupa kaos putih.
Warna putih memang bisa diandalkan, selain itu juga bisa dijadikan pilihan warna terbaik untuk baju atasan. Hal terpenting dalam memilih warna yaitu pilihlah warna-warna yang tidak terlalu mencolok. Kamu dapat memilih warna soft yang nyaman dilihat oleh mata. Oufit ini akan memberikan kamu tampil dengan kesan yang casual namun tetap kekinian dengan item yang sedang menjadi tren.
Sling Bag
Sling bag bisa dikatakan menjadi salah satu item fashion yang dimiliki oleh setiap wanita. Tas selempang atau sling bag tersebut bisa kamu pakai untuk menyempurnakan penampilan, apalagi saat hendak pergi hangout atau acara lain bersama pacar atau para sahabat. Kamu pun bisa mendapatkan kesan lebih feminim berasal dari penampilanmu yang casual.
Kamu bisa melengkapi tampilan kekinian yang sederhana dan tetap terlihat cantik dengan menggunakan sling bag. Pilih saja sling bag yang ukurannya pas dan tidak terlalu besar atau kecil ketika digunakan. Sling bag ini juga dapat kamu sebagai item fashion yang melengkapi kebutuhan fashionmu yang terlihat casual namun tetap chic dan edgy.
Sling bag bahkan bisa menjadi item fashion yang tidak berlebihan dalam penampilan dan tetap sesuai ketika digunakan. Begitu juga dengan ukurannya yang pas, maja kamu hanya perlu memasukkan kebutuhan dasar seperti bedak, lipstik, handphone, dan sebagainya. Kamu pun dapat tampil kekinian tanpa berdandan dengan aksesoris yang berlebihan.
White Daddy Sneakers
White daddy sneakers bisa kamu jadikan pilihan yang tepat untuk tampil dengan style casual dan kekinian. Kamu dapat menjadikan sepatu menjadi item yang wajib digunakan, karena bisa dipakai untuk berbagai acara. Sepatu kekinian ini pun dapat menyempurnakan style ala kekinian, karena daddy sneakers sendiri memang sedang menjadi tren pada saat ini.
Kamu dapat memilih mulai dari harga yang terjangkau hingga jutaan, begitu juga dengan warna dan model yang sangat beragam. Untuk tampil dengan kesan yang berbeda, kamu harus menghindari low top sneaker. Hal itu akan membuat penampilanmu pun terkesan lebih muda dan modis dengan menggunakan sepatu jenis ini.
White dady sneakers mampu memberikan kesan modis dan stylish pada penampilanmu yang casual. Kamu tidak perlu khawatir tidak cocok, karena sepatu tersebut sangat cocok dipakai dalam berbagai jenis kegiatan santai. Outfit yang kamu siapkan mulai dari atasan hingga sepatu tersebut pun dapat menjadi style andalanmu ketika jalan-jalan.
Kini kamu bisa membuat gaya dengan penampilan casual dan tetap kekinian menggunakan item fashion mulai dari white t-shirt, checked split skirt, sling bag, serta white daddy sneakers. Kamu pun bisa tampil casual namun tidak terlihat effortless stylish dan tidak ribet. Hal itu karena dengan hal yang simpel justru akan membuatmu terlihat lebih mempesona.